-->



Sedang Harum-harumnya, Kajati Sumut Ingatkan Jaga Nama Baik Institusi Kejaksaan

Selasa, 02 Agustus 2022 / 23:14

Kunjungan kerja : Kajati Sumut Idianto SH,MH, melakukan kunjungan kerja ke Kejari Binjai dan Kejari Langkat.

e-news.id 


Binjai - Ibarat bunga yang tengah mekar, nama baik serta prestasi kerja dari Institusi Kejaksaan, kembali berada di puncaknya. Kepercayaan publik akan kinerja Korps Adhyaksa dalam penegakan hukum, pun mendapat tempat khusus di hati masyarakat. 

Di masa kepemimpinan Jaksa Agung Republik Indonesia ST Burhanuddin, Institusi Kejaksaan terus menerus menorehkan capaian kerja yang terbilang cukup prestisius. Mulai dari tindakan tegas bagi para pelaku korupsi, hingga penegakan hukum berbasis hati nurani melalui Restorative Justice.


Namun begitu, capaian positif yang telah diperoleh dengan kerja keras seluruh Insan Adhyaksa di bawah komando Jaksa Agung ST Burhanuddin, tidak boleh bercelah terlebih lagi cacat. Tentu, ini menjadi tugas penting dari kepala satuan tugas di daerah seperti kejaksaan tinggi serta kejaksaan negeri di seluruh Indonesia.

Atas dasar itu, Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kajati Sumut) Idianto SH,MH, tidak henti-hentinya memberikan pesan serta penegasan kepada jajaran di bawahnya, untuk jangan sampai melakukan tindakan menyimpang yang nantinya akan mencederai nama baik Institusi Kejaksaan.


Hal itu, disampaikan kembali oleh Kajati Sumut Idianto SH,MH, dalam kunjungan kerjanya ke Kejaksaan Negeri Binjai dan Kejaksaan Negeri Langkat, Selasa (2/8/2022). Dengan tegas dirinya mengingatkan agar jangan ada oknum coba-coba melakukan hal-hal yang mendorong nama institusi.
Bersambung>>
[cut]
Memberikan Arahan : Kajati Sumut Idianto SH,MH, memberikan arahan kepada jajaran di bawahnya, dalam kunjungan kerja ke Kejari Binjai dan Langkat.



Dihadapan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Binjai M. Husein Admaja SH,MH, berserta seluruh jajaran, Kajati Sumut Idianto SH,MH, mengatakan, dirinya amat paham tipikal masyarakat di Sumut, mengingat dirinya telah 3 kali bertugas di Kejati Sumut. 

"Saya sangat paham karakter masyarakat di Sumatera Utara ini bagaimana, karena saya sudah 3 kali bertugas di sini yaitu sebagai Koordinator, Asintel dan sekarang Kajati. Jadi intinya kita harus tetap menjaga nama baik institusi kejaksaan, jangan sampai ada perbuatan yang menyimpang," ujar Idianto SH,MH.


Setelah memberikan arahan kepada seluruh pegawai baik jaksa maupun yang bertugas pada bagian tata usaha, Kajati Sumut, melanjutkan pertemuan dalam kunjungannya dengan diskusi terbuka.

Dalam diskusi tersebut, Idianto SH,MH, mengajak seluruh pegawai untuk memberikan pertanyaan serta pesan yang nantinya akan dibahas secara terbuka dan dicarikan solusinya,  demi kepentingan terbaik Institusi Kejaksaan dalam melaksanakan kewenangannya sebagai aparat penegak hukum di Indonesia.


Sesuai berdiskusi dengan jajarannya, Idianto SH,MH, menutup kunjungan pertamanya sebagai Kajati Sumut ke Kejari Binjai, dengan saling bersalaman dengan seluruh pegawai termasuk tenaga honorer, hingga terlihat hangatnya keakraban di sana.
Bersambung>>
[cut]
Dihadiri Forkopimda : Kunjungan Kajati Sumut Idianto SH,MH, ke Kejari Binjai turut dihadiri oleh Forkopimda Binjai.


Sementara itu, ketika diwawancarai e-news.id, Kajati Sumut Idianto SH,MH, mengatakan, bahwa ia nya berharap agar seluruh Insan Adhyaksa di bawah jajarannya, dapat bekerja dengan baik dan memberikan pelayanan hikum yang terbaik kepada masyarakat.

"Di bawah pimpinan bapak Jaksa Agung Republik Indonesia ST Burhanuddin, kinerja Institusi Kejaksaan sangat baik. Untuk itu, kita berpesan kepada seluruh jajaran kita untuk dapat bekerja dengan baik juga dan selalu memberikan pelayanan hukum yang sebaik-baiknya bagi masyarakat," kata Kajati Sumut.


Tidak hanya itu, lanjut Idianto SH,MH, paradigma yang selama ini berlaku di masyarakat soal hukum tajam ke bawah namun tumpul ke atas, harus segera dibalikkan menjadi tajam ke atas dan tetap tumpul ke bawah.

"Kita harus betul-betul melayani masyarakat. Kalau dulu ada istilah hukum tajam ke bawah tapi tumpul ke bawah, jadi sekarang kita balik tajam ke atas namun tumpul ke atas, maksudnya untuk perkara-perkara korupsi kita jangan fokus yang kecil-kecil saja, tapi yang besar juga," tandasnya.


Turut hadir dalam kegiatan kunjungan kerja Kajati Sumut ke Kejari Binjai, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yaitu, Walikota Binjai, Kapolres Binjai, Dandim 0203/Langkat dan Ketua Pengadilan Negeri Klas I B Binjai. (RFS).
Komentar Anda

Terkini