-->



Lestarikan Budaya Indonesia PKS Bah Jambi Ikuti Lomba Berbalas Pantun

Senin, 12 April 2021 / 15:07

Lomba pantun : Peserta lomba pantun dari PKS Bah Jambi.


e-news.id


Simalungun - Sebagai bentuk upaya melestarikan salah satu budaya Indonesia yang akan dikukuhkan sebagai Warisan Budaya Dunia tak benda, Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Bah Jambi, mengikuti perlombaan berbalas pantun, Senin (12/5/2021).


Perlombaan berbalas pantun yang diselenggarakan oleh PT. Balai Pustaka, bertujuan untuk mensukseskan pengukuhan pantun sebagai Warisan Budaya Dunia tak Benda pada sidang Intergovernmental Committee For the Safeguarding of the Ingaible Culture Heritage di Paris, 17 Desember 2020.


Baca juga : Berkunjung ke PKS Bah Jambi, Nuansa Alam nan Asri dengan Disiplin Kerja yang Tinggi


Rudy Simatupang, Manajer PTPN IV Unit PKS Bah Jambi, mengatakan, kesempatan kali ini Tim Berbalas Pantun ikut menjadi peserta perlombaan dengan tema pantun motivasi atau semangat, lingkungan hidup dan pergaulan dengan kategori milenial anak perusahaan BUMN, saat di konfirmasi awak media ini, Minggu 11 April 2021 kemarin.


"Tema pantun yang akan dibawakan oleh peserta sehubungan dengan lingkungan hidup serta era terkini atau millenial," kata Rudi Simatupang.


[cut]

Lomba pantun : Peserta lomba pantun dari PKS Bah Jambi.



Jumlah pelantun dalam grup terdiri dari dua orang laki-laki dan dua orang perempuan dengan mengenakan pakaian adat, seluruh peserta mengirimkan video ke situs Berbalas Pantun Tahun 2021 Balai Pustaka selambatnya sampai 30 April 2021.


"Nanti group yang mengikuti perlombaan tersebut ada dua pasang masing-masing laki-laki dan perempuan, dan akan diupload melalui situs yang telah ditentukan," ujarnya.


Baca juga : Tahun Lalu Bangkai Babi Kini Tumpukan Sampah, Kadis LH Provsu Bentuk Tim Khusus DAS Bedera


Untuk materi pantun dan pembuatan video ditangani langsung oleh Dezy Fairu, Maskep PKS yang merupakan Putra Melayu Deli. Dezy Fairu juga memohon kepada seluruh masyarakat agar kiranya Mohon do’a dukungannya untuk link youtube https://youtu.br/iH6bMG4JYNo , demikian disampaikan oleh Rudy mengakhir wawancara. (RFS).

Komentar Anda

Terkini