-->


Lagi, Pelaku Jambret Nyaris Tewas Diamuk Massa

Kamis, 12 April 2018 / 13:30
Kedua pelaku saat diamankan di Mapolsek Binjai Utara 


e-news.id

Binjai - Seakan tidak menjadi efek jera, peristiwa pelaku penjambretan yang nyaris tewas diamuk massa ketika kedapatan tengah beraksi, pada beberapa waktu yang lalu, kini kembali terulang, dimana dua kawanan pelaku jambret juga nyaris tewas di tangan warga di Jalan Anggrek, Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Binjai Utara, Binjai, Rabu (11/4) sekitar pukul 22:30 WIB.

Kali ini, dua kawanan pelaku jambret yang diketahui bernama Rido (22) warga Jalan Danau Singkarak, Kelurahan Sumber Karya, Kecamatan Binjai Timur, Binjai dan WP (17) warga Kecamatan Binjai Timur, juga nyaris tewas, setelah menjadi bulan-bulanan warga usai melakukan aksinya terhadap korbannya.

Informasi yang berhasil dihimpun e-news.id, korban Bella Ananda (19) warga Jalan Danau Poso Km 18, Kelurahan Sumber Mulyorejo, Kelurahan Sumber Mulyorejo, Kecamatan Binjai Timur, Binjai, dibonceng oleh rekannya yang berinisial ALS (16) warga Kecamatan Binjai Utara, melintas pulang dari arah pusat Kota Binjai menuju Jalan Anggrek.

Ketika dilokasi kejadian atau tepatnya di depan Kantor Lurah Pahlawan, secara tiba-tiba korban yang mengendarai sepeda motor Honda Scoopy BK 2836 PAT, langsung dipepet oleh kedua pelaku yang mengendarai sepeda motor Honda Sonic tanpa plat nomor, dari arah sebelah kanan dan langsung berusaha merampas tas milik korban yang saat itu berada diposisi tengah tempat duduk.

Setelah berhasil menjambret tas milik korban, kedua pelaku pun berusaha untuk kabur, sementara korban yang secara spontan, langsung mengejar pelaku sambil berteriak meminta pertolongan dari warga sekitar.

Mendengar jeritan minta tolong dari korban, warga yang saat itu tengah berkumpul, langsung berusaha untuk menghentikan pelarian pelaku dengan cara melemparkan sebuah kursi kearah pelaku yang mengenai tubuhnya, namun pelaku masih dapat berusaha kabur hingga sebuah batu yang dihantamkan ke sepeda motor pelaku, menyebabkan kedua pelaku terjatuh dan menjadi bulan-bulanan warga.

Korban saat membuat laporan pengaduan di Mapolsek Binjai Utara 


Hal itu sesuai dengan penuturan korban, saat diwawancarai e-news.id ketika membuat laporan di Mapolsek Binjai Utara, "tadi, saya bersama dengan teman saya menuju pulang dari arah pusat kota ke Jalan Anggrek, tanpa kami sadari si pelaku itu langsung mepet kami dari sebelah kanan dan langsung ambil tas milik saya, spontan saya dan teman saya langsung berusaha kejar sambil teriak, terus warga pun lempar si pelaku dengan kursi dan batu untuk menghentikannya, ketika pelaku terjatuh warga langsung menghajar mereka," ucap korban.

Petugas kepolisian dari Sat Reskrim Polsek Binjai Utara yang mendapat laporan dari warga tentang adanya pelaku penjambretan yang tengah dihakimi warga, langsung bergerak cepat untuk mengamankan kedua pelaku tersebut dan setelah mendapat perawatan medis di RSUD DR R.M Djoelham Kota Binjai atas luka-luka nya, kedua pelaku akhirnya diboyong ke Mapolsek Binjai Utara untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Kapolsek Binjai Utara Kompol Saiful Bahri melalui Kanit Reskrim Polsek Binjai Utara Iptu Rubenta Tarigan, ketika dikonfirmasi melalui telepon seluler nya membenarkan peristiwa tersebut dan mengatakan bahwa pihaknya tengah melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap kedua pelaku.

"Benar, anggota kita telah mengamankan 2 orang pria yang diduga kuat melakukan tindak pidana pencurian dengan kekerasan, dimana sebelum diamankan kedua pelaku tengah diamuk massa, karena kesigapan anggota kita kedua pelaku berhasil diselamatkan dari amukan warga dan setelah mendapatkan perawatan medis di rumah sakit, kedua pelaku selanjutnya kita boyong ke Mapolsek Binjai Utara, untuk pemeriksaan lebih lanjut terhadap mereka," ujar Rubenta.

Selain itu, Rubenta juga menambahkan himbauan kepada masyarakat khususnya yang berada di wilayah hukum Polres Binjai, untuk dapat lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap pelaku tindak kejahatan dan juga tidak keluar rumah setelah larut malam untuk menjaga sesuatu hal yang tidak diinginkan.

"Atas kejadian ini, saya juga menghimbau kepada masyarakat khususnya yang termasuk dalam wilayah hukum Polres Binjai, untuk lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap pelaku tindak kejahatan dan usahakan untuk tidak keluar rumah ketika sudah larut malam, guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan," tambahnya.(RFS).
Komentar Anda

Terkini