-->



Pejabat Eselon III Pemko Binjai Terkonfirmasi Positif Covid-19

Rabu, 17 Juni 2020 / 22:25
Foto : Ilustrasi, tenaga medis tengah menangangi pasien dengan alat pelindung diri (APD) atau baju anti virus.


e-news.id

Binjai - Salah satu pejabat Eselon III di jajaran Pemerintah Kota (Pemko) Binjai, terkonfirmasi atau dengan kata lain dinyatakan, positif mengidap Pandemi Covid-19. Hal ini dibuktikan dari hasil Swab Test yang telah keluar beberapa hari lalu, Rabu (17/6/2020).

Pejabat Eselon III yang diketahui berjenis kelamin laki-laki itu, diduga kuat terpapar virus Corona dari salah satu warga (carrier) yang berdomisili di Kecamatan Binjai Utara.

Hal ini, seperti yang diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Binjai, dr Sugianto Sp.OG. melalui telepon seluler pribadi miliknya, ia mengkonfirmasi kepada e-news.id ikhwal kebenaran informasi tersebut.

Kadiskes Binjai mengatakan, pada Sabtu 13 Juni 2020 yang lalu, hasil uji test Swab dari pejabat tersebut telah keluar dan hasilnya dinyatakan positif Corona.

"Iya benar pak Sirait, dapat saya sampaikan, yang bersangkutan dinyatakan positif mengidap virus Corona, kalau saya tidak salah hari Sabtu kemarin hasil Swab Test-nya keluar," ujar dr Sugianto Sp.OG.

Masih Kadiskes Binjai, kemungkinan terbesar terpaparnya salah satu pejabat di jajaran Pemko Binjai tersebut, ketika dirinya tengah menangangi atau membantu warga yang juga sebelumnya dinyatakan positif Corona, namun saat ini telah dinyatakan sembuh.

"Kemarin, yang bersangkutan ada kontak dengan warga asal Kecamatan Binjai Utara yang memang terkonfirmasi positif mengidap virus Corona, atau Claster Binjai Utara, tapi warga itu sekarang sudah sembuh," ungkapnya.

Baca juga : Antara Dana Covid-19 dan Hukuman Mati, Kajari Binjai : Awas Selip Saya akan Pantau

dr Sugianto Sp.OG juga menjelaskan lebih jauh, data yang telah terkonfirmasi terkait warga pengidap virus Corona di Binjai Utara terhitung 17 Juni 2020, menjadi 4 orang.

"Jadi yang sudah dikonfirmasi hasil Swab Test-nya, ada total 4 orang warga di Kecamatan Binjai Utara yang positif Covid-19, salah satu diantaranya pejabat kita tadi, tapi satu orang telah sembuh, jadi totalnya ada 3 orang sekarang ini," jelas mantan Direktur RSUD Dr RM Djoelham Binjai itu.

Saat ditanya, dimanakah saat ini pejabat Eselon III beserta kedua orang warga Kecamatan Binjai Utara tersebut dirawat, dr Sugianto Sp.OG, menjawab, di salah satu rumah sakit yang direkomendasikan pemerintah dalam penanganan pasien penderita Covid-19.

"Ketiganya di rawat di RS GL Tobing Kota Medan, mereka menjalani perawatan medisnya di sana," jawabnya.

Selain mengkonfirmasi prihal kebenaran pejabat Eselon III di jajaran Pemko Binjai, yang dinyatakan positif Covid-19, dr Sugianto Sp.OG juga menambahkan, agar seluruh masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

"Satu lagi saya ingin tambahkan, kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di Kota Binjai, supaya tetap mematuhi protokol kesehatan pemerintah, selalu gunakan masker jika keluar rumah, jaga jarak atau phsycal distancing, jangan berkumpul atau sosial distancing serta jalani pola hidup sehat seperti rajin cuci tangan pakai sabun dan berolah raga secara rutin," tambah Kadiskes Binjai. (RFS).
Komentar Anda

Terkini