-->



Puncak HUT Kota Binjai, Walikota : Mari Bersatu Untuk Binjai Yang Religius

Jumat, 18 Mei 2018 / 12:49
Walikota Binjai H.M Idaham SH.Msi memberikan penghargaan kepada masyarakat Binjai dalam puncak acara HUT Kota Binjai


e-news.id

Binjai - Puncak peringatan hari jadi Kota Binjai ke-146, ditandai dengan digelarnya Rapat Paripurna Istimewa DPRD, yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Binjai, H Zainuddin Purba, dihadiri Walikota Binjai, HM Idaham, Gubernur Sumatera Utara diwakilkan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan, Jumsadi Damanik, seluruh jajaran pimpinan OPD, FKPD, tokoh agama, dan masyarakat, bertempat di Ruang Rapat Utama Kantor DPRD Binjai, Kamis (17/5).

Ketua DPRD Kota Binjai, H Zainuddin Purba, saat membuka rapat paripurna menegaskan bahwa, sejak ditetapkannya hari jadi Kota Binjai pada 17 Mei 1872, maka telah banyak catatan sejarah dari para pendahulu kita yang berperan demi kemajuan Kota Binjai, melalui sederatan Walikota terdahulu sampai saat ini tentunya mereka telah memberikan prestasi masing-masing demi kemajuan Binjai yang telah sama-sama kita rasakan.

Binjai merupakan kota yang multietnik dan religius, namun masyarakatnya mampu untuk hidup berdampingan, hal tersebut merupakan bukti bahwa para ulamanya hidup dengan harmonis. Jangan mudah terprovokasi terhadap isu terorisme yang memecah belah Binjai menjadi tidak kondusif.

Dikesempatan itu, Walikota Binjai, HM Idaham, mengajak seluruh lapisan masyarakat, para pemangku kepentingan, untuk bersama-sama memerangi segala bentuk perbuatan intoleran dan teror, serta perbuatan-perbuatan yang kontra produktif, dalam rangka terwujudnya kesatuan dan persatuan bangsa, serta terjaganya suasana Kota Binjai yang aman, nyaman, dan kondusif, yang berdiri di atas rasa kebersamaan, kesadaran, dan kedewasaan bertoleransi.

"Tahun ini tema yang diangkat pada hari jadi Kota Binjai yaitu bersatunya ulama dan umara untuk mewujudkan Binjai menjadi kota religi, tema tersebut tidak mengandung maksud tertentu, akan tetapi kami mengajak kepada kita semua untuk memaknainya secara universal, yang berlaku bagi semua kalangan dan agama, serta semua kepercayaan yang ada di Binjai," tegas Walikota.

Ditambahkan Walikota, inti dari tema tersebut yaitu bagaimana para pemimpin dan tokoh agama,serta pemerintah, dapat saling bersinergi, merangkul, mendukung dan saling bekerja sama dengan baik sesuai dengan perannya untuk menghasilkan kontribusi daya dukung yang sangat besar dalam kemajuan dan keberhasilan pembangunan di Kota Binjai.

Dengan semangat pembangunan kota cerdas sampai saat ini Binjai telah mampu menyusun 14 inovasi e-government Binjai Smart City. Aplikasi ini tentunya akan terus bertambah dan disempurnakan dalam rangka menjawab dinamika, serta kebutuhan dan kepuasan terhadap pelayanan publik.

"Selain bidang e-government kita juga berinovasi dalam hal transportasi publik trans Binjai, dan pembinaan keluarga sejahtera bagi calon pengantin yang merupakan pertama di Indonesia," tambah Walikota.


 Walikota Binjai, HM Idaham didampingi Ketua DPRD, H Zainuddin Purba, Asisten I Bidang Pemerintahan Provsu, Jumsadi Damanik, berfoto bersama dengan para Walikota, Wakil Walikota, dan Ketua DPRD terdahulu, usai menggelar rapat paripurna di Ruang Rapat Utama Kantor DPRD Binjai


Diakhir sambutannya, Walikota mengucapkan terima kasih dan penghormatan kepada para pejuang, orang tua, mantan pemimpin, tokoh agama, serta mereka yang telah berjasa dan berkorban untuk negeri ini, khususnya Kota Binjai.

Gubernur Sumatera Utara, H T Ery Nuradi, melalui Asisten I Bidang Pemerintahan, Jumsadi Damanik, mengucapkan selamat hari jadi Kota Binjai ke-146. Semoga dengan bertambahnya usia juga dijadikan sebagai momen introspeksi diri atas segala prestasi yang telah diraih.

Silaturahmi yang terjalin harus senantiasa dijadikan motivasi guna berbuat yang lebih baik. Saat ini Binjai telah mampu sejajar dan menyamakan kemampuan dengan Medan, diwujudkan dengan program Binjai Smart City.

27 Juni mendatang akan dilaksanakan Pemilihan Gubernur, serta pemilihan kepala daerah serentak di Sumatera Utara.  Gubsu mengajak seluruh masyarakat untuk dapat berpartisipasi aktif dalam pesta demokrasi, dengan memberikan hak suara.

"Kita sebagai warga Sumut berharap Pilkada serentak dapat berjalan dengan baik, dan kondusif, serta menghasilkan kepala daerah yang lebih paten lagi. Saya mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tetap tenang dan waspada dan tidak mudah terprovokasi dengan isu, segera laporkan jika terjadi sesuatu hal yang mencurigakan," pesannya.

Diakhir acara turut diserahkan cendera mata kepada para mantan Walikota, mantan Wakil Walikota, mantap Ketua DPRD, pencetus Kota Binjai, para mantan pejabat, serta kelompok bang sampah, yang diserahkan langsung oleh Walikota Binjai, Ketua DPRD, dan perwakilan Gubsu. (RFS).
Komentar Anda

Terkini